Breaking News
Loading...

 Syaikh Sudais Dukung Operasi Militer Terhadap Syiah Yaman
Kepala Imam Masjidil Haram dan Masjid Nabawi, Sheikh Abdul Rahman Al Sudais mendukung keputusan yang diambil kerajaan Arab Saudi dan negara-negara Muslim lainnya untuk menyerang pemberontak Syiah Houthi di Yaman. "Yaman telah dirusak oleh milisi Houthi yang didukung negara asing untuk merusak keamanan dunia Muslim", kata Al Sudais seperti dilansir Arab News, Sabtu (28/03/15).

Al-Sudais memuji para pemimpin kerajaan yang telah mengambil tindakan tepat untuk menyelesaikan masalah yang dihadapi umat Islam dan menyambut baik dukungan Muslimin dan negara-negara Arab untuk membersihkan Yaman dari pemberontak .

Dikatakan, langkah ini juga menunjukkan komitmen kerajaan, untuk mengamankan perbatasannya dan menjamin keselamatan warganya. "Keamanan Arab Saudi sangatlah penting bagi umat Islam, karena Saudi adalah tempat Muslimin melaksanakan umrah dan haji", katanya.

Ditambahkan, keputusan yang diambil Saudi untuk memerangi Syiah Houthi ini sudah sesuai dengan syariah yang menyerukan perlindungan harta dan hak-hak umat Islam. Menurutnya, operasi militer ini diperlukan karena pemberontak Houthi telah menindas rakyat Yaman dan menolak upaya rekonsiliasi. Seperti diketahui, dalam operasi militer "Badai Dashyat" ini, Arab Saudi telah mengerahkan 100 jet tempur dan 150.000 serdadu untuk menggempur pemberontak Houthi dan memulihkan kembali pemerintahan yang sah di Yaman. (aceh.tribunnews.com)

************************
Ayo Gabung dengan Syiahindonesia.com Sekarang Juga!

Artikel Syiah Lainnya

0 komentar: