Breaking News
Loading...

Berkiblat ke Iran, Syiah Indonesia Mulai Puasa Ramadhan Hari Selasa
Pengikut Syiah di Indonesia
Syiahindonesia.com - Mengikuti fatwa Ali Khamenei di Iran, kaum Syiah di Indonesia baru akan memulai puasa Ramadhan 1437 H pada esok hari, Selasa (07/06).

Kendati demikian, kelompok Ahlul Bait Indonesia (ABI) memerintahkan kepada jamaahnya agar tetap berpuasa pada hari Senin. Puasa itu diniatkan sebagai puasa sunnah Sya’ban atau puasa qadha (mengganti puasa Ramadhan, red).

Melalui laman resmi organisasi Syiah di Indonesia, ahlulbaitindonesia.org, diumumkan bahwa kaum yang menyebut diri sebagai ahlul bait ini mengeluarkan rilis sebagai berikut:

Bismillahirrahmanirrahim
Allahumma shalli alaa Muhammad wa ali Muhammad
Berdasarkan beberapa hal berikut:
1) Berbagai kriteria visibilitas hilal yang diterima secara luas di dunia
2) Estimasi dan kalkulasi Ilmiah yang dilakukan oleh beberapa lembaga otoritas keagamaan AB.
3) Tim lapangan yang tidak berhasil melihat hilal.
Maka, sesuai kaidah fikih Ahlulbait, Sidang Dewan Itsbat Hilal ABI pada tanggal 5 Juni 2016 menetapkan bahwa 1 Ramadhan 1437 H jatuh pada hari Selasa 7 Juni 2016.
Namun demikian disunnahkan kepada semua pengikut MAZHAB AHLULBAIT untuk melakukan puasa pada hari senin 6 Juni 2016 dengan niat melaksanakan puasa sunnah Sya’ban atau qadha’.

Koordinator Sidang Itsbat ABI
Abdullah Beik

Mengetahui Ketua Dewan Syura ABI
Dr. Umar Shahab,MA

Sebagaimana diketahui, Iran dan Pakistan memang belum mengeluarkan pengumuman resmi di negara masing-masing terkait jatuhnya bulan Ramadhan tahun ini.

Mayoritas umat Islam di sejumlah negara seperti Indonesia, Malaysia, Yaman, Qatar, Kuwait, Yordania, Mesir, Uni Emirat Arab, Afghanistan, Palestina dan sejumlah negara lainnya telah memulai hari pertama puasa pada hari Senin, (06/06). (kiblat)

************************
Ayo Gabung dengan Syiahindonesia.com Sekarang Juga!

Artikel Syiah Lainnya

0 komentar: