Breaking News
Loading...

Polri Lindungi Ahmadiyah dan Syiah Saat Lebaran
Syiahindonesia.com - PERLINDUNGAN saat arus mudik dan balik Lebaran 2018, menurut Kapolri Jenderal Tito Karnavian, juga mencakup perlindungan pada kelompok tertentu.

Kelompok-kelompok yang dimaksud di antaranya adalah Ahmadiyah di Nusa Tenggara Barat (NTB) dan kelompok Syiah di Madura.

"Perlindungan juga termasuk terhadap kelompok tertentu seperti Ahmadiyah di NTB yang sampai saat ini masih ngungsi. Juga Syiah di Madura. Pada hari raya, saat salat idul Fitri, bisa potensi konflik. Kita wajib lindungi mereka," tegas Tito.

Tito menyilahkan daerah-daerah lain mengidentifikasi jika ada permasalahan seperti di NTB dan Madura menyangkut kelompok tertentu. Kemudian secepatnya dilakukan langkah untuk melindungi mereka.

"Di daerah silahkan secepat mungkin identifikasi masalah dan lakukan langkah," ujar Tito. Mediaindonesia.com

************************
Ayo Gabung dengan Syiahindonesia.com Sekarang Juga!

Artikel Syiah Lainnya

0 komentar: