Zulkarnain elmadury
Orang-orang Syiah menyangka kalau umat Islam sangat tidak menyukai Ahlul Bait sebagaimana gambaran-gambaran negatif terhadap Ahlussunnah Wal Jamaah. Mereka tidak menyukai sikap-sikap sahabat Nabi Muhammad shallallahu alaihi wasallam yang terlibat pergumulan politik, yang seolah-olah para sahabat nabi tidak menyukai keluarga Rasulullah Shallallahu Alaihi Wasallam hanya karena persoalan wilayah yang muncul, sehingga menghukumi semua ahlussunnah sebagai nashibi.
Sama halnya dengan tuduhan orang-orang Kristen yang menyimpulkan umat-umat yang bukan Kristen mereka tidak menyukai Isa Almasih, dugaan mereka terhadap Islam dan agama lainnya, karena tidak mau mengakui kalau Yesus adalah anak Allah. Sebagai bentuk kekecewaan mereka mengikuti paham Oplosan kasih sayang berlebihan dengan menempatkan Yesus sebagai anak Tuhan.
Padahal tidak ada seorangpun umat Islam sejak zaman sahabat nabi yang mengatakan bahwa para sahabat nabi itu membenci keluarga Rasulullah Shallallahu Alaihi Wasallam. Sebagaimana umat Islam juga tidak pernah membenci Isa Almasih sebagai nabi Allah bahkan masuk dalam Salah satu bagian syahadat yang ditulis di dalam hadis rasulullah shallallahu alaihi wasallam, bahwa Isa Almasih adalah hamba dan rasul Allah
عن عُبَادَةُ بْنُ الصَّامِتِ - رضي الله عنه - قَالَ: قَالَ رَسُولُ اللّهِ -صلى الله عليه وسلم- «مَنْ قَالَ: أَشْهَدُ أَنَّ لاَ إِلٰهَ إِلاَّ الله وَحْدَهُ لاَ شَرِيكَ لَهُ، وَأَنَّ مُحَمَّدا عَبْدُهُ وَرَسُولُهُ، وَأَنَّ عِيسَىٰ عَبْدُ اللّهِ وَابْنُ أَمَتِهِ وَكَلِمَتُهُ أَلْقَاهَا إِلَى مَرْيَمَ وَرُوحٌ مِنْهُ، وَأَنَّ الْجَنَّةَ حَقٌّ، وَأَنَّ النَّارَ حَقٌّ، أَدْخَلَهُ الله مِنْ أَيِّ أَبْوَابِ الْجَنَّةِ الثَّمَانِيَةِ شَاءَ».
Dari Ubadah bin Shamith Radiallahu anhu. Rasulullah Sallallahu Alaihi Wasallam bersabda: barangsiapa yang mengucapkan kalimat tidak ada Tuhan selain Allah dan tidak ada sekutu baginya, bahwasanya Nabi Muhammad Shallallahu Alaihi Wasallam hambanya dan rasulnya serta Isa adalah hamba Allah dan anak hamba-Nya, adalah kalimat-Nya yang ditiupkan kepada Maryam dan ruh dari padanya. Bahwa Sanya surganya benar, gerakan yang benar, maka Allah akan memasukkan orang itu ke surga dari 8 pintu sesukanya
************************
Ayo Gabung dengan Syiahindonesia.com Sekarang Juga!
0 komentar: