Breaking News
Loading...

Prosesi Baiat Syiah Sampang ke Ahlus Sunnah Akan Dijaga 425 Personel Gabungan TNI - Polri

Syiahindonesia.com – Kepala Kepolisian Resor Sampang, Madura, Jawa Timur, AKBP Abdul Hafidz menyatakan, ada 425 personel gabungan TNI-Polri dan Pemkab disiagakan untuk pengamanan baiat atau ikrar warga Syiah Sampang yang berlangsung di Masjid Pendopo Trunojoyo Jalan Wijaya Kusuma Kota Sampang pada Kamis 5 November 2020 mendatang.


“Iya, ada 425 personel keamanan disiagakan dalam kegiatan baiat warga Syiah Sampang,” ucap Hafidz dibalik pesan singkat, Selasa (3/11/2020) siang.

Selain penjagaan ketat, lokasi utama pembaiatan mendapat pengamanan khusus secara berlapis dari anggota Brimob. Tentu, juga pola pengamanan setiap daerah yang dilintasi rombongan pengikut Ali Murtadho atau Tajul Muluk itu akan dilakukan pengamanan oleh petugas kepolisian dari Polres setempat.

Pengamanan akan terus disiagakan hingga proses baiat selesai dan kembali ke Rumah Susun Puspa Agro, Jemondo, Sidoarjo.

“Kita berkoordinasi dengan jajaran keamanan yang dijadikan rute perlintasan dari lokasi pengungsian hingga ke Pendopo, termasuk keamanan TNI dari Kodim 0828 Sampang,” jelasnya.

Kapolres juga memastikan akan ada penambahan personil keamanan dalam proses baiat dengan total mencapai 150 personel. Meliputi unsur TNI 100 personel, Satpol PP dan petugas lain 50 personel.

“Nanti ada penambahan 150 personel agar semua berjalan dengan lancar,” tandasnya.

Untuk diketahui, kegiatan baiat warga Syiah Sampang mengikuti ajaran Sunni Ahlussunnah Wal Jamaah berlangsung di Pendopo Sampang dengan diikuti 328 orang.

Namun dari jumlah itu yang hadir berkisaran 288 orang dan sisanya sedang berada di Pondok Pesantren Tebu Ireng, Jombang, dan Ponpes Lirboyo, Kediri.

Tak hanya itu, Pemkab Sampang sebagai fasilitator dalam menyelenggarakan pembaiatan tersebut telah siap.

Dalam rapat koordinasi Forkopimda dan Kamenag Sampang di aula Senin (2/11) kemarin, dipastikan bahwa prosesi ini akan melibatkan sejumlah ulama di Madura, dan disaksikan tokoh agama dan unsur pemerintah. mediamadura.com



************************
Ayo Gabung dengan Syiahindonesia.com Sekarang Juga!

Artikel Syiah Lainnya

0 komentar: